PADANG | Dipicu oleh hujan dengan intensitas lebat disertai meluapnya air Sungai Lubuk Mata Kucing di Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat Sabtu, (11/5).
Berdasarkan laporan Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) BNPB, banjir terjadi pukul 22.00 WIB yang mengakibatkan wilayah terendam banjir meliputi Kelurahan Pasar Usang, Silaing Bawah di Kecamatwn Padang Panjang Barat. Kelurahan Sigando, Ekor Lubuk di Kecamatan Padang Panjang Timur.
Korban Jiwa akibat banjir sebanyak 3 orang hilang, dalam proses pencarian. Kerugian materil sebanyak 6 unit rumah terdampak dan 2 unit warung terseret arus.
Sementara itu laporan dari BPBD Kota Panjang, Minggu (12/5). Tim gabungan melakukan proses pencarian 3 orang yang hilang. Saat ini berhasil menemukan 1 orang dalam kondisi selamat, 2 orang lagi masih dalam pencarian.
Dampak banjir Kelurahan Pasar Usang di Kecamatan Padang Panjang Barat. Meluapnya air Sungai Lubuk Mata Kucing yang mengakibatkan putusnya Jalan Akses Simpang Lubuk Mata Kucing menuju Nagari Singgalang Kecamatan X Koto Kabupaten Tanah Datar, akibat dari kejadian tersebut tempat Pemandian Lubuk Mata Kucing dibawa arus sungai dan 2 Warung masyarakat yang terbawa arus.
Sedangkan wilayah Kelurahan Silaing Bawah luapan air sungai Batang Aia Sangkua yang mengakibatkan 2 unit rumah dipinggiran sungai sangkua hanyut.
Penanganan banjir BPBD Kota Padang Panjang bersama instansi terkait melakukan evakuasi warga terdampak banjir dan melakukan kaji cepat.